Ryu Sun-jae, Apa Benar Semurni Oksigen?

Disclaimer:

tulisan ini tidak membawa perasaan apa pun selain hanya untuk bersenang-senang. Penulis sangat menikmati menonton drama Lovely Runner dan selalu menunggu hari Senin dan Selasa tiba untuk menonton kelanjutan ceritanya. Penulis juga mengagumi akting dari aktris Kim Hye-won dan Aktor Byun woo-seok dalam membawakan karakter Lim Sol dan Ryu Sun-jae dalam drama ini.

Drama “Lovely Runner” yang berasal dari negara Korea sedang tayang dan menjadi favorit banyak penonton. Drama yang katanya pernah dikesampingkan TvN ini menduduki peringkat empat untuk drama yang disukai di seluruh dunia. Pihak TvN sendiri tidak mengantisipasinya. Kepopuleran drama ini mengangkat juga nama-nama pemainnya.

1293816_720

Karakter utama di drama ini adalah Lim Sol dan Ryu Sun-jae. Lim Sol (dalam bahasa Korea dibaca: Im Sol) adalah seorang gadis penggemar (fangirl) dari boygroup Eclipse di mana Ryu Sun-jae menjadi vokalisnya. Di malam tahun baru, Ryu Sun-jae ditemukan terjun dari balkon kamar hotelnya ke kolam renang, dan dinyatakan meninggal karena bunuh diri. Tak dapat menerima kenyataan ini, Sol yang berkeinginan kuat menyelamatkan Sun-jae, tiba-tiba melewati perjalanan waktu ke tahun 2008, di mana mereka masih menjadi siswa SMA. Petualangan Sol menyelamatkan Sun-jae dimulai.

Ryu Sun-jae sendiri tadinya aalah atlet renang. Dia harus merelakan mimpinya karena cidera bahu yang parah. Di tengah kegalauan karena harus meninggalkan satu-satunya dunia yang ia tahu, Sol hadir memberinya semangat. Tak disangka, Sun-jae memang dari awal menyukai Sol. Perjalanan waktu yang dialami Sol membuat mereka dekat dan menjadi kekasih.

Apakah Sun-jae benar-benar semurni oksigen?

GN_YAcJaMAIOTKE

Ada adegan dalam drama ini di mana Ayah Sun-jae membela anaknya. Kata Sang Ayah Sun-jae semurni oksigen, green forest, innocent, sehingga tak mungkin berpikiran kotor terhadap Sol. Apa benar begitu?

Nyatanya, warganet membahas hal ini adan menemukan, Sun-jae bukan hanya tidak semurni oksigen tetapi malah sebaliknya. Walaupun pembahasannya sambil bercanda, tetapi hal ini benar adanya.

Hal ini terbukti saat Sun-jae tanpa izin ayahnya, pergi ke kampung halaman Baek In-hyuk, sahabatnya.

Memang, kejadian di kampung halaman Baek In-hyuk di luar kendali mereka, tetapi tetap saja seharuinya Sun-jae minta izin dulu ke sang ayah untuk pergi ke luar kota, hahaha.

Dan apa yang dilakukan Sun-jae dan Sol saat ayahnya terjebak di dalam kamar mandi sendirian? Ah, sudahlah, tak perlu dibahas. Hahaha

GNn8VybacAAETT6

Iya, memang. Sun-jae dan Sol bukannya sengaja menginap di kampung halaman Baek In-hyuk. Mereka melakukannya karena mobil kesayangan Pangeran Tae-sung, Sunny, tiba-tiba saja “ingin berenang”. Masalahnya, mobil kan tidak bisa berenang. Jadi, si Sunny pun tenggelam. Menyisakan Pangeran Tae-sung yang berduka dalam kedukaan yang dalam.

Karena itu, Sun-jae, Sol, dan Tae-sung akhirnya menginap di rumah Baek In-hyuk. In-hyuk mengajak Tae-sung pergi menangkap ikan di tengah laut, meninggalkan Sun-jae berdua dengan Sol.

Sementara itu di Seoul, ayah Sun-jae yang sedang mencuci rambutnya, terjebak di kamar mandi dengan air yang mati. Ia harus membilas sampo di rambutnya dengan air dari kloset, karena hanya itu air yang tersisa. Ia juga terjebak di kamar mandi, sehingga hanya mengandalkan bantuan orang yang menyadari keabsenannya. Sayangnya, anak laki-lakinya yang semurni oksigen itu tidak pulang ke rumah dan menghabiskan malam dengan kekasih tercinta. Kekasih yang membuatnya tidak jadi berangkat ke Amerika Serikat untuk terapi bahu, tak peduli dia telah memiliki tiket kelas bisnis. Bahkan ayahnya saja tidak pernah naik pesawat dengan kelas bisnis, loh. Sun-jae yang dibelikan tiket kelas bisnis malah menyia-nyiakan tiket itu demi kekasih hatinya. Hahaha.

Belum lagi sekoper gochujang yang dibawakan ayah Sun-jae untuk bekalnya di Amerika. Karena Sun-jae tak jadi berangkat sedang kopernya sudah masuk pesawat, silakan diikhlaskan saja itu koper, ya. Hahaha.

Jadi, apa iya Ryu Sun-jae benar-benar semurni oksigen? Hahaha.

1 Responses to Ryu Sun-jae, Apa Benar Semurni Oksigen?

  1. ranirtyas86 berkata:

    Hahahaha.. iya tapi kan Sunjae tetap aliran greenflag. Cobain deh kak, mampir ke tulisanku yg terbaru kemarin.

    Ahh.. ini kok fotonya nemu aja yang kiyowo gini. Seneng deh.. semoga 4 episode terakhir tidak meninggalkan bawang. Serem soalnya sih ya lihat psikopatnya berkeliaran.

Tinggalkan komentar